Cara Permintaan Dropping Tukin di Aplikasi Sikeu DJP

permintaan droping tukin djp
halaman muka aplikasi sikeu-djp/

Cara Permintaan Dropping tukin di Aplikasi sikeu-djp

Droping tukin dilakukan setiap bulannya oleh Pembuat Daftar Gaji (PDG) kantor

Kali ini saya akan sharing terkat cara permintaan dropping tunjangan kinerja di Aplikasi Sistem Informasi Keuangan Direktorat Jenderal Pajak (sikeu-djp). Dropping tukin ini dilaksanakan setiap tanggal 16-20 setiap bulannya, serta melibatkan seksi kepegawaian selaku pihak yang merekap absensi pegawai. Baiklah, langsung saja tanpa berpanjang kata, berikut adalah cara permintaan droping tukin di aplikasi sikeu-djp:

halaman muka aplikasi sikeu-djp
tampilan aplikasi sikeu-djp setelah dibuka

1. Dilakukan setelah kepegawaian rampung merekap absensi pegawai

Permintaan dropping tukin dapat dilakukan hanya apabila seksi kepegawaian telah rampung menyelesaikan rekab absensi pegawai. Adapun periode rekapan mulai tanggal 16 hingga tanggal 15 bulan berikutnya. Contoh: Permintaan dropping tukin Periode Maret 2025 adalah berdasarkan rekapan absensi pegawai mulai dari tanggal 16 Januari hingga 15 Februari 2025 yang mana paling lambat diinput pada aplikasi sikeu-djp pada tanggal 16-20 di KPP oleh Pembuat Daftar Gaji (pdg) KPP. 

Produk akhir dari permintaan droping tukin ini adalah disetujuinya permintaan droping tukin oleh Kepala Subbagian umum dan Kepatuhan Internal.
perhitungan tunjangan kinerja pegawai direktorat jenderal pajak
tampilan setelah perhitungan tukin selesai. seluruh bagian sudah bertanda centang

2. Melakukan Perhitungan Tukin

Langkah pertama yang dilakukan adalah melakukan perhitungan tukin. Silahkan pergi ke menu Tukin-perhitungan tukin-lalu masuk pada bulan yang diinginkan dan pastikan setelah semua berhasil, seluruh bagian bulan pada aplikasi telah memiliki centang seperti contoh pada bawah ini. Dalam hal ini kita masuk pada bulan maret.

Silahkan masuk pada wizard perhitungan tukin maret 2025, hal yang harus pdg lakukan pertama kali oleh pdg adalah melakukan sinkronisasi pegawai.
tahapan perhitungan tukin djp
empat tahap perhitungan tukin


Sayangnya pada saat tulisan ini dibuat, permintaan droping tukin telah selesai saya lakukan, sehingga tidak dapat dipihat kembali menu wizard perhitungan karena permintaan droping tersebut telah selesai dikirimkan oleh kasuki ke kanwil, namun saya akan coba mengingat kembali apa-apa saja yang harus dilakukan.

A. Sinkronisasi data pegawai

Pada tab menu sinkronisasi data pegawai, Anda akan diminta mengkonfirmasi notifikasi-notifikasi yang ada. Data-data nya merupakan update dari catatan perhitungan, misal ada pegawai naik pangkat, ada pegawai naik grade, ada pegawai yang tadinya Sekretaris lalu sekarang tidak lagi, maka Anda harus mengkonfirmasi seluruh hal tersebut. Anda hanya perlu menekan tombol sinkronisasi data pegawai, lalu klik tombol update atau setujui seluruh tombol update yang tersedia.

Untuk mengkonfirmasi update yang ada, silahkan berkoordinasi dengan seksi kepegawaian terkait kebenaran update data yang ada.

B. Presensi pegawai

Pada tab presensi pegawai, silahkan tarik data presensi mulai dari tanggal 16 Januari - 15 februari. Pastikan seksi kepegawaian telah selesai melakukan rekab absensi pada tanggal tersebut alias selesai LBKP.

PDG hanya perlu berfokus pada tanda X yang berarti alfa tanpa keterangan pada kolom data presensi pegawai, pastikan pada kolom X seluruhnya bernilai 0. Ketika seluruh nya sudah bernilai 0 pada kolom X data presensi, artinya seksi kepegawaian telah benar menginput LBKP.

C. Perhitungan tukin

Pada tab perhitungan tukin silahkan lakukan perhitungan tukin. Sayang sekali saat tulisan ini dibuat, tab menu perhitungan tukin sudah tidak dapat dibuka kembali sebab perhitungan tukin maret telah selesai dilakukan. Namun pada intinya selama data kepegawaian sudah benar, pdg hanya perlu klik dan setujui saja poin-poin yang ada.

Seingat saya pada tab perhitungan tukin Anda hanya perlu unduh dapem (daftar pembayaran).

D. Cetak

Sebelum melakukan cetak, silahkan melakukan generate terlebih dahulu data-data yang ada. Setelah form excel permintaan tukin dan dapem pdg dapatkan serta ND permintaan tukin (ND permintaan tukin terdapat di menu droping tukin, silahkan konversi ke satu kemenkeu, tidak perlu ketik manual di satu kemenkeu). Silahkan lakukan TTE ketiganya pada satu kemenkeu. Lakukan TTE eksternal. Tiga pihak yang terlibat adalah bendahara, pdg, serta kepala kantor pada TTE ini. Setelah ketiganya melakukan TTE eksternal, maka file dapem dan permintaan droping tukin ini akan menjadi lampiran nota dinas permintaan droping yang sudah kita unduh terlebih dahulu format ND nya tadi.

Nota dinas permintaan droping tukin ini kita input di nadine, jangan lupa untuk melakukan TTE eksternal, maka perlu diberikan kode “ditandatangani secara elektronik” lalu diberikan warna abu-abu agar barcode tanda tangan muncul.

3. Membuat nota dinas permintaan dropping tukin

Setelah berhasil melakukan perhitungan tukin, sebelum melangkah ke menu permintaan droping- droping tukin di menu sikeu pdg, silahkan buat nota dinas permintaan droping terlebih dahulu (ND ini tidak usah diketik, dapat diunduh di menu permintaan dropping - dropping tukin) Sebab nota dinas + permintaan droping tukin (unduh di menu permintaan droping tukin)+ halaman terakhir rekap pembayaran tukin (ini bagian dari dapem) ini akan menjadi bahan untuk diupload di menu permintaan droping - droping tukin di aplikasi sikeu. Berikut adalah gambar dari ND droping, permintaan dana tunjangan kinerja, dan rekap pembayaran tukin yang mana ketiganya akan disatukan lalu menjadi bahan yang akan diupload pada menu droping tukin di aplikasi sikeu.
nota dinas droping tunjangan kinerja
Nota Dinas Dropping tukin

permintaan dana tukin
permintaan dana tukin

rekap pembayaran tukin
rekap pembayaran tukin


Selain permintaan droping tukin yang deadline pada tanggal 16-20 setiap bulannya, maka akan ada juga deadline permintaan LPP Tukin yang akan deadline pada tanggal 5 bulan berikutnya. Misal Permintaan droping tukin maret 2025 deadline pada tanggal 16-20 Februari 2025, maka LPP Tukin maret akan jatuh tempo pada 5 Maret 2025 dan juga wajib diupload di aplikasi sikeu djp. Untuk LPP Tukin ini akan kita bahas pada artikel berbeda.

4. Melakukan permintaan droping tukin

Setelah nota dinas permintaan droping serta berbagai perhitungan nya dibuat, maka selanjutnya adalah meng upload 3 hal yang saya sebutkan diatas tadi (nota dinas, permintaan droping tukin, halaman terakhir rekap pembayaran tukin) yang sudah kita satukan menggunakan ilovepdf (wkwkwk, ini adalah aplikasi penggabung, pemisah, atau bahkan merubah word jadi pdf termudah), maka selanjutnya upload pada menu permintaan droping - dropping tukin pada sikeu-djp.

Selain melakukan upload, jangan lupa menuliskan “berkas lengkap” pada catatan (jika tidak ditulis, maka tombol pesawat tidak akan muncul di menu kasuki nantinya) serta mengklik sinkronisasi seluruh data yang ada di menu droping tukin. Setelah semua langkah selesai, maka saatnya beralih ke akun sikeu-djp kasuki untuk dapat menyetujui permintaan droping tukin ini.

Permintaan droping tukin yang sudah berhasil ditandai dengan gambar ceklis dan gambar pesawat seperti contoh yang sudah ada di bawah ini.
permintaan dropping tukin djp
permintaan droping tukin


Baiklah sekian dulu tutorial melakukan droping tukin kali ini, hal ini dibuat semata-mata karena saya saat ini adalah seorang pdg baru dan saya adalah orang yang tidak ingatan, makanya saya tuliskan, serta jika Anda mencari hal tersebut, maka tidak akan ketemu sebab ini adalah aplikasi internal djp yang jujur saya tidak ketemu dimana tutorial nya serta saya malu terlihat kurang pintar jika terus-menerus bertanya.
bukti droping tukin selesai
bukti droping tukin telah selesai. sudah bertanda centang dan ada gambar pesawat


Tutorial ini bukanlah yang pertama kali saya buat, silahkan baca beberapa tutorial terkait pekerjaan yang permah saya tuliskan. 



Tulislah! Sebab jika tidak kau tuliskan, maka kau Akan lupa!












Posting Komentar untuk "Cara Permintaan Dropping Tukin di Aplikasi Sikeu DJP"