pengalaman makan di magal palembang

Magal palembang
Makan di magal palembang
kali ini saya akan mencoba menceritakan pengalaman makan di magal palembang atau lebih lengkapnya Magal Korean BBQ House palembang. merupakan restoran korea yang baru buka cabang di palembang.

Baca juga: tempat-tempat makan di palembang


jadi saya makan di magal resto palembang bersama rekan-rekan kantor. total kami berjumlah 9 orang. kami datang ke restoran ini berharap promo magal palembang, kami datang kesana pukul 12.00 WIB, jadi ya merupakan makan siang. Sesampainya disana ternyata sedang tidak ada promo.
Magal palembang
Aku bersama rekan di magal palembang
menurut mbak-mbak pelayan resto, restoran ini buka setiap hari mulai pukul 11.30 WIB s.d. 21.30 WIB. monggo yang mau nyobain makan di magal dicatat jam buka nya! jangan sampe pas datang ke magal ternyata restorannya lagi tutup.
Magal palembang
Salah satu meja di lantai II. Sumber: pribadi
restoran Magal Korean BBQ House Palembang ini dua lantai dan menurutku lokasi nya lumayan luas serta sepertinya nantinya tidak hanya untuk Magal BBQ House saja, sebab masih ada bangunan yang masih satu lokasi dengan Magal BBQ House Palembang yang belum dibuka.
Magal palembang
Balkon lantai II. Sumber: pribadi
ketika pertama kali masuk ke restoran ini, nuansa korea sangat kental disini. kita akan disambut dengan mbak-mbak pelayan resto yang mengucapkan salam dalam bahasa korea, kurang lebih seperti ini "Annyeong Haseyo" yang diucapkan beramai-ramai saat Anda pertama kali memasuki Magal Korean BBQ House.

saat aku searching di google ternyata ungkapan ini merupakan salam yang bisa digunakan untuk menyatakan "selamat, baik pagi, siang, sore ataupun malam"

Magal Korean BBQ House Palembang ini berlokasi di Central Paviliun, Jl. Letkol Iskandar Muda, Ilir Timur I, Kota Palembang, Sumatera Selatan 30111 atau lebih mudahnya di daerah dempo seberangan dengan Hotel Wisata Palembang. orang palembang pasti tahu dengan daerah dempo


Selain nuansa korea nya yang sangat terasa, restoran ini juga sangat bersih dan rapi meenurutku. ntah karena memang baru buka, ataupun memang selalu dijaga kebersihan restoran nya, yang jelas sangat rapi dan bersih.
Magal palembang
Taman di belakang magal. Sumber: pribadi
di belakang restoran ada taman dengan air mancurnya. jangan sampe Anda melewatkan berfoto-foto disini, karena menurutku sangat indah.
Magal palembang
Lantai II outdoor magal. Sumber: pribadi
selanjutnya aku akan membahas fasilitas nya dulu, sabar ya ntar aku review kok masalah makan-makannya dibawah, hhe..

Fasilitas seperti toilet sudah tersedia dan bagus banget menurutku, toilet pelanggan dan pekerja dibedakan. satu ayang aku sayangkan saat aku makan di restoran ini, terkait tempat sholat. tempat sholatnya besar sih besar (aku tidak tahu Apakah memang akan dijadikan mushola nantinya atau bukan, sebab tidak ada plang yang menunjukkan itu musholla) tapi lampunya ngga ada. jadi lumayan gelap tu ruangan.

satu lagi, tempat wudhu untuk sholatnya masa' di ruang janitor, jadi aku terpaksa harus mengambil air wudhu di keran air ruang janitor bersama peralatan pel dan sapu disampingnya, itu pun cuma satu keran air. aku bukan sembarangan mengambil air wudhu di janitor, sebab aku bertanya dengan pegawai restoran ini juga (terlihat dari baju yang dia kenakan) dimana tempat wudhu.

memang benar restoran tersebut adalah restoran korea, tapi mayoritas orang indonesia adalah muslim, jadi tolong Anda pikirkan itu juga. hal tersebut hanya saran saja, semoga ini terjadi karena restoran nya masih baru saja dan musholla serta tempat wudhu nya belum jadi saja, aku masih berbaik sangka.

oke kembali ke topik mengenai pengalaman makan di magal palembang.
Magal palembang
Mbak magal sedang menyajikan makanan
dari informasi tribunsumsel.com yang terbit 7 september 2018 dengan judul "Restoran Magal Korean BBQ House Buka Cabang di Palembang, Bebakaran Daging Sapi Impor Berkualitas" laman tersebut mengatakan bahwa Manager Magal Palembang, Tomi berkata "Anda tak perlu khawatir, menu yang kami tawarkan halal. Untuk menu andalan kami bakar-bakaran, ada daging sapi, udang, ayam dan lainnya yang dihidangkan fresh. Jadi di sini makanannya sangat sehat, karena bahannya dipilih yang berkualitas, bahkan ada yang impor," katanya.

saat makan di restoran ini kami memesan beberapa menu yang ada di magal palembang, yaitu:
1 Beef Combo L
1 Cheese TTeokBokki
1 Haemul Sundubujjigae
1 Jumulleok So Galma L
1 Kkotsal Jumulleok L
1 Mineral Water
8 Gonggibab

ada yang tahu Apa saja artinya diatas? coba saya bantu jelaskan
-Beef: Beef itu daging sapi. Beef combo ini adalah paket yang ditawarkan oleh Magal BBQ House Palembang, harga 1 Beef Combo L di restoran ini adalah Rp 999.800,-

-TTeokBokki. TteokBokki adalah panganan korea berupa tteok dari tepung beras yang dimasak dalam bumbu gochujang yang pedas manis. intinya makanan ini tu kalo saya orang palembang bentuknya tu kayak pempek lenjer kecil tapi bahan utamanya tepung beras. terus dibalur dengan kuah kental berwarna orange. 1 Cheese TTeokBokki di Magal palembang dihargai Rp 75.800,-

-Sundubujjigae. Sundubujjigae adalah tahu korea, kerang, jamur, jeotgal dan telur, direbus dengan kuah yang dibumbui kecap asin dan disajikan panas-panas di dalam ttukbaegi. 1 Haemul Sundubujjigae di Magal Palembang dihargai Rp 75.800,-

-Jumulleok. Jumulleok adalah stik pendek diperap dengan minyak bijan, garam dan lada. 1 Jumulleok So Galma L di restoran ini dihargai Rp 318.000,- sementara itu 1 Kkotsal Jumulleok L dihargai Rp 298.000,-

-Mineral Water sudah tahu lah ya, hhe.. disini dihargai Rp 20.000,-

-Gonggibab. Gonggibab itu nasi putih dalam bahasa korea. 1 Gonggibab di Magal resto Palembang dihargai Rp 20.000,-

oke, Apakah sudah ada gambaran harus bawa uang berapa untuk makan di Magal BBQ House Palembang? hhe..


Satu yang harus aku katakan terkait rasa dari makanan di Magal BBQ House Palembang, "Maknyossss!" memang sesuai jika ada pepatah ada harga ada rupa, rasa makanan di Magal BBQ House Palembang memang uwenak tenan. tidak nyesal mengeluarkan uang lebih untuk merasakan cita rasa kelas dunia (lebay), hha..
Magal palembang
Magal palembang. Sumber: pribadi
Buruan tunggu apalagi segera ajak keluarga Anda untuk makan di Magal BBQ House Palembang, hhe..


okelah sekian dulu berbagi pengalaman makan di restoran nya, doakan aku tetap giat menulis, dan semoga bermanfaat bagi pembaca sekalian. biar tidak dikatakan hoax, ini ane share kwitansi sama tisu basah dari restoran ini, jadi ketahuan berapa harga magal palembang, hha..
Kwitansi. Sumber: pribadi
Tisu magic (baca basah) ✌✌
sebelum keluar, para pelayan resto juga kembali mengucap bahasa korea, kalo tidak salah begini "gamsahamnida Annyeonghi Kaseyo" artinya kurang lebih "terima kasih, selamat jalan"


N.B.: tulisan diatas aku tulis bukan untuk promosi magal palembang, tulisan ini semata-mata hanya untuk berbagi pengalaman, kalo ada yang salah mohon tinggalkan komentar di kolom komentar, terima kasih.






1 komentar untuk "pengalaman makan di magal palembang"